Formasi CPNS Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun 2021
PENGUMUMAN
NOMOR : SEK.KP.02.01-520
TENTANG
PELAKSANAAN SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL (CPNS)
KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK INDONESIA TAHUN ANGGARAN 2021
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia berdasarkan Peraturan Menteri
Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2021
tentang Pengadaan Pegawai Negeri Sipil dan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 716 Tahun 2021 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Tahun
Anggaran 2021, memberikan kesempatan kepada Warga Negara Indonesia yang memenuhi syarat
untuk mengikuti seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi
Manusia
PERSYARATAN
- Warga Negara Indonesia (tidak memiliki kewarganegaraan ganda) yang bertakwakepada Tuhan Yang Maha Esa, setia dan taat kepada Pancasila, UUD 1945 dan NegaraKesatuan Republik Indonesia;
- Memiliki karakteristik pribadi selaku penyelenggara pelayanan publik;
- Mampu berperan sebagai perekat NKRI;
- Memiliki intelegensia yang tinggi untuk pengembangan kapasitas dan kinerja organisasi;
- Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telahmempunyai kekuatan hukum yang tetap karena melakukan tindak pidana kejahatan;
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak denganhormat sebagai PNS, anggota TNI/POLRI, Pegawai BUMN/BUMD atau diberhentikan tidakdengan hormat sebagai pegawai swasta;
- Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil atau Pegawai Negeri Sipil, prajuritTNI, anggota Polri, dan siswa sekolah ikatan dinas pemerintah;
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;
- Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;
- Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan jabatan yang dilamar;
- Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obatan terlarang atausejenisnya (Surat Keterangan Bebas Narkoba/NAPZA dari Rumah Sakit Pemerintah setempatyang masih berlaku wajib dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus pada pengumumankelulusan akhir);
- Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (denganmenandatangani Surat Pernyataan);
- Bagi Wanita tidak bertato/bekas tato dan tindik/bekas tindik anggota badan lainnya selaindi telinga kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama atau adat dan bagi Pria tidak bertato/ bekas tato dan tindik / bekas tindik pada anggota badan kecuali yang disebabkan olehketentuan agama atau adat;
JADWAL SELEKSI
- Pengumuman 30 Juni 2021
- Pendaftaran Online (https://sscasn.bkn.go.id) 30 Juni – 21 Juli 2021
- Pengumuman hasil seleksi administrasi berkas unggah 28 – 29 Juli 2021
- Masa Sanggah 30 Juli – 1 Agustus 2021
- Jawaban Sanggah 30 Juli – 8 Agustus 2021
- Cetak nomor ujian secara online Agustus 2021
- Pengumuman Jadwal SKD Agustus 2021
- Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) 25 Agustus – 4 Oktober 2021
- Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar(CAT) dan peserta yang mengikuti SKB 17 – 18 Oktober 2021
- Pengumuman Jadwal Seleksi Kompetensi Bidang(SKB) 19 Oktober – 1 November 2021
- Seleksi Kompetensi Bidang (CAT) 8– 29 November 202 - SKB Praktik Kerja Komputer (khusus jabatanPranata Komputer) SKB Praktik Kerja Mengajar (khusus jabatan Dosen)8– 29 November 2021
- Seleksi Kompetensi Bidang Melalui Wawancara,Pengamatan Fisik dan Keterampilan 8– 29 November 2021
- Integrasi data dengan BKN 15 – 17 Desember 2021
- Pengumuman kelulusan akhir secara online 18 – 19 Desember 2021
- Pemberkasan bagi perserta yang dinyatakan luluspada Pengumuman Kelulusan Akhir Desember 2021
Sumber Informasi : Situs Kemenkumham Republik Indonesia
Metode Informasi : Ketik Ulang (Re-Type)
Batas Lamaran : Lihat File Pdf di Atas
PERHATIAN : Silahkan gabung Grup Padang Jobs klik link https://heylink.me/padangjobs lalu pilih masing-masing grup yang diinginkan dan jangan lupa nyalakan notifikasi untuk mengikuti update informasi lowongan kerja terbaru setiap harinya. Seluruh tahapan seleksi dalam proses penerimaan karyawan tidak dipungut biaya apapun HATI-HATI terhadap penipuan.